FAQ

Ya, karena sumber energy yang digunakan adalah energy surya sehingga dapat menghemat pengeluaran rutin bulanan listrik atau gas. Anda tidak perlu menggunakan listrik atau gas untuk memanaskan air jika menggunakan pemanas air tenaga surya.

Secara rata-rata, jangka waktu pengembalian investasi pemanas air Inti Solar adalah 3 (Tiga) tahun. Umur ekonomis system pemanas air Inti Solar adalah 30 (Tiga Puluh) tahun, dan Anda akan merasakan penghematan luar biasa selama jangka waktu pemakaian tersebut.

Ya. Sebagian besar komponen pemanas air Inti Solar adalah Stainless Steel, Polyurethane dan bebas dari listrik, sehingga kolektor tabung vacuum terbebas dari risiko kebakaran dan bahaya lainnya terkait listrik.

Ya, Inti Solar system kaca datar dan system tabung vacuum dapat dipasang di duct rata dan genteng berkemiringan, kecuali untuk tipe IS 100T (system pemanas air dengan tangki penyimpanan terpisah) harus dipasang di ruangan terbuka dan datar. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam pemasangan Inti Solar adalah tidak boleh ada bayangan, orientasi arah Utara atau Selatan, dan kemiringan kolektor (kemiringan lokasi Anda + 10

Inti Solar dapat digunakan di segala cuaca, cuaca panas (penyerapan maksimal), cuaca berawan dan hujan (penyerapan sedang). Jika cuaca buruk terjadi terus-menerus selama beberapa hari, maka diperlukan adanya bantuan pemanas listrik. Setiap unit Inti Solar dilengkapi dengan pemanas listrik bantuan (electric heater) yang bersifat manual, hanya dipakai jika cuaca terlalu buruk dan tidak dapat memproduksi air panas dengan baik.

Temperatur air yang dihasilkan oleh Inti Solar berkisar antara 60 derajat – 85 derajat. Perlu diperhatikan bahwa temperatur yang biasa digunakan untuk mandi adalah sekitar 32 derajat – 43 derajat dan pada temperatur 54 derajat kulit akan mengalami kemerahan.

Perawatan yang diperlukan adalah pengecekan kebocoran dan pembersihan tabung kaca. Perawatan ini dilakukan selama 6 (enam) bulan sekali. Inti solar tetap dapat bekerja walau beberapa tabung kacanya pecah, namun keefektifanya akan jauh berkurang.

Ya. Beberapa unit kolektor Inti Solar dapat digabung secara serial atau pararel untuk memproduksi air panas berskala besar untuk keperluan hotel, sekolah, perkantoran dll. Tidak ada batasan ukuran system pemanas ini. Untuk produksi panas berskala besar, tipe IS 100T direkomendasikan karena keefektifannya.

Secara rata – rata ya. Koletor tabung vacum lebih unggul dibandingkan kolektor kaca datar dalam beberapa hal :

Kolektor Tabung Vacuum

  • Berbentuk bulat melingkar, sehingga matahari selalu tegak lurus terhadap permukaanya.
  • Bersifat vacuum (tanpa udara), maka suhu dingin dan berangin hanya memiliki efek minimal terhadap air panas yang tersimpan di dalam tabung vacuum.
  • Jika salah satu pecah, hanya perlu mengganti tabung yang pecah dan unit pemanas dapat tetap bekerja walau tidak maksimal

Kolektor Kaca Datar

  • Berbentuk kaca datar, sehingga matahari hanya tegak lurus pada siang hari saja. Pada sore hari, sinar matahari akan terpantul.
  • Tidak bersifat vacuum, maka air panas yang tersimpan dapat berubah menjadi dingin jika cuaca di luar dingin dan berangin.
  • Jika pecah, maka harus mengganti seluruh kolektor kaca datar dan unit pemanas tidak bekerja.

Kami memberikan garansi selama 5 (lima) tahun untuk tangki penyimpanan dan kolektor serta 1 (satu) tahun untuk pemanas listrik cadangan.